Photobucket

Rabu, 12 Desember 2007

" Kalio Kikil Lobak"

Kemarin pas ke pasar, liat Kikil sapi... uih.. kok kayanya enak ya...? ya udah, dengan yakin beli 1/2 kilo...Tapi sebenernya bingung juga mau di apain ya..? kalo di masak cabe ijo... udah bosen.. trus kepikiran buat Kalio Kikil. Bumbunya dapet resep dari nenek Shasa, sebenernya sih resep buat kalio ayam, tapi di modif dikit2 biar bumbunya lebih yahud.agree5


Bahan ;
- 1/2 kg kikil sapi

- 1 buah lobak putih, di potong bulat

- 1 ruas jahe

- 2 buah serai di keprak

- 1 bh laos di keprak

- 2 lbr daun jeruk

- 2 lbr daun salam

- 2 bh asam kandis
- 1 liter santan
- garam secukupnya
- Bawang goreng untuk taburan.

Bumbu halus ;
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas kencur & kunyit

Cara buat ;
1. Rebus kikil sampai matang, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, masukkan serai, laos, salam, daun jeruk,jinten dan ketumbar.
4. masukkan santan dan lobak, aduk2 sampai mendidih, masukkan asam kandis dan garam.

5. Terakhir masukkan kikil, biarkan beberapa saat sampai mendidih, angkat, sajikan dengan taburan bawang goreng.

Label: